#19 teori labeling

9:11 AM

Pernahkah kamu mendengar teori Labelling? Aku mengenal teori ini, ketika aku masih duduk di bangku SMA kelas 1. Teori ini diterangkan atau dipelajari dalam mata pelajaran sosiologi. Teori Labelling, teori yang dikemukakan oleh Edwin M Lemerd merupakan teori pemberian cap. Contoh teori ini banyak kita temukan di kehidupan sehari-hari. Misal si A karena pernah tidak mengerjakan PR, maka teman-temannya menyebut si A pemalas, dan masih banyak contoh lainnya.

Labelling ini ternyata berbahaya lho !! Mengapa pemberian cap berbahaya?? Karena pemberian cap berpengaruh terhadap kepribadian dan memungkinkan semakin mendorong individu yang telah dicap untuk menjadi apa yang telah dicapkan tersebut. Bahaya kan? Bayangin aja, ketika kamu sendiri, ada temanmu mengatakan padamu Halah nggak pernah ngerjain pr aja, ngapain kamu ngerjain pr sekarang? Dalam hatimu berkata, apa yang aku lakukan niatnya baik, kenapa teman-teman memandang sejelek itu? Yaaap, itu dampak dari teori ini. jadi, jangan seenaknya ngasih cap sama orang ya.

You Might Also Like

0 comments